Bela Negara & Karakter Bangsa
JAMBORE PEMUDA 2024 “Pemuda Cerdas Pelopor Pembangunan Daerah”

Kepala Badan Kesbangpoldagri NTB Mewakili Pj. Gubernur NTB menghadiri undangan KNPI Prov. NTB untuk menyampaikan sambutan dan sekaligus membuka secara resmi JAMBORE PEMUDA 2024 dengan Tema “Pemuda Cerdas Pelopor Pembangunan Daerah”. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024. Acara dimulai pada pukul 16.00 dan bertempat di Obyek Wisata Gunung Jae, Desa Sedau, Kec. Narmada Lombok Barat.

Malamnya pukul 20.00 Kaban Kesbangpoldagri NTB kembali mewakili Pj. Gubernur memyampaikan Materi pada Diskusi Panel di depan para peserta JAMBORE PEMUDA 2024 dengan tema “ Peran Pemuda dalam Pembangunan Daerah”. Kegiatan berjalan tertib dan lancar.




