Pendidikan Politik & Peningkatan Demokrasi
Kesbangpoldagri NTB Gelar Rakor Persiapan Pilkada Serentak 2020

Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri (Bakesbangpoldagri) Provinsi Nusa Tenggara Barat menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Pilkada Serentak 2020 dengan Kabupaten/ Kota se Nusa Tenggara Barat, di Hotel Golden Palace Mataram.
Dalam laporannya Plt. Kepala Badan Kesbangpoldagri Provinsi NTB Subhan Hasan, S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan akan dilaksanakan selama 2 hari yaitu mulai tanggal 10 hingga 11 November 2020.
Sekretaris Daerah Provinsi NTB Drs. H. L. Gita Ariadi, M.Si, mewakili Gubernur NTB memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan, Selasa Malam, 10 November 2020.
Dalam sambutannya Sekda NTB tetap menghimbau untuk memantau bersama, pelaksanaan kampanye Pilkada Serentak 2020 tetap tidak melaksanakan kegiatan-kegiatan penumpukan massa baik berdalih kebudayaan, olahraga dan sebagainya.
“Kita harus mampu memetakan kerawanan dalam pelaksanaan Pilkada serentak. Sehingga nantinya dapat meminimalisir terjadinya pelanggaran selama pelaksanaan Pemilu serentak nanti,” tutur Sekda.
Dalam rangka pelaksanaan tahapan Pemilu hingga pelaksanaan Pilkada mendatang, Sekda menyampaikan bahwa Bakesbangpoldagri harus tetap bergandengan tangan dengan semua stakeholder terkait dan berkoordinasi dengan Satgas covid-19 daerah mengenai ketentuan-ketentuan yang harus dipatuhi para kontestan Pilkada. Hal ini untuk memastikan pelaksanaan sesuai dengan protokol kesehatan.
“Apalagi pilkada tahun ini dihadapi dengan suasana di tengah Covid-19. Jadi perlu adanya kesadaran bersama pentingnya menjaga protokol kesehatan dalam rangka menekan penyebaran kasus positif baru. Jangan sampai Pilkada serentak menjadi klaster baru Covid-19,” tutup Sekda sebelum membuka kegiatan rakor secara resmi.




